Contoh soal cerita psikotes Matematika mungkin saja diperlukan anda sekarang ini lantaran anda sedang mempersiapkan diri untuk belajar mengikuti tes psikotes ape salah satunya adalah materi tentang soal cerita psikotes bidang matematika. Tentunya, sudah menjadi hal yang cukup wajar bagi kita semua untuk mencari berbagai macam contoh soal cerita psikotes matematika karena bisa dijadikan sebagai salah satu bagian untuk memperoleh gambaran Bagaimana cara mengerjakan soal cerita psikotes Matematika tersebut.
Pada saat kita mendengar kata tes psikotes, rata-rata yang terlintas pada benak kita yaitu kumpulan dari soal-soal dengan jumlah yang sangat banyak serta memerlukan tenaga ekstra dan juga pikiran ekstra supaya dapat menjawabnya. Sampai-sampai, pikiran tersebut membuat kita menjawab sejumlah soal tes Psikotes dengan asal-asalan. Oleh sebab itulah, memerlukan persiapan lebih matang guna bisa menghadapi tes psikotes Matematika tersebut. Salah satunya adalah dengan cara mempelajari contoh soal cerita psikotes matematika yang sering digunakan pada saat seleksi penerimaan karyawan baru.
Contoh Soal Cerita Psikotes Matematika
Dibawah ini akan saya berikan beberapa contoh soal cerita psikotes matematika yang sudah dilengkapi dengan pembahasannya sehingga tentu anda akan lebih mudah di dalam menganalisa serta belajar.
Contoh Soal Cerita Psikotes Matematika Nomor 1
Ani merupakan Kakak dari Hasna dimana memiliki umur 5 tahun lebih tua. Rima merupakan Kakak Dari Ani.umur mereka selisih dua tahun. Berapakah umur Rima, jika umur dari Hasna sekarang ini adalah 21 tahun?
Pembahasan soal:
Umur Ani adalah 5 tahun ditambah umur dari Hasna yaitu 5+21 didapat angka 26. Umur Rima adalah 2 tahun plus umur Ani yaitu 2+26sehingga didapat angka 28. Jadi kesimpulannya bahwa umur dari Rima adalah 28 tahun
Contoh Soal Cerita Psikotes Matematika Nomor 2
Seorang penjual mangga mencoba untuk menjual mangga dengan harga Rp. 20.000 setiap kilogram. Pada lapak yang dia miliki, terdapat 8 dus mangga di mana masing-masing posisinya adalah 4 Kg mangga. Sementara itu, dus bekas untuk tempat mangga bisa dijual dengan harga Rp. 1.500 setiap dusnya. Berapakah total hasil penjualan mangga sekaligus dus mangga tersebut?
Pembahasan soal:
Satu dus mangga harganya adalah Rp. 20.000 dikalikan 4 Kg, hasilnya adalah Rp. 80.000. 8 dus mangga harganya adalah 8 dikalikan Rp. 80.000, sehingga hasilnya adalah Rp. 640.000. Sementara itu harga dus yang didapat adalah 8 dus dikalikan Rp. 1.500 sehingga didapat Rp. 12.000. Jadi, total pendapatan yang diperoleh adalah Rp. 640.000 ditambah Rp. 12.000, hasilnya adalah Rp. 652.000.
Selain anda mempelajari contoh soal cerita psikotes matematika di atas, alangkah baiknya anda juga memahami beberapa tips di dalam menghadapi tes psikotes. Berikut ini adalah penjabarannya.
- Bagian pertama, Anda harus sarapan terlebih dahulu sebelum mengikuti ujian. Sarapan tersebut berfungsi untuk memberikan asupan kepada tubuh sehingga tenaga Anda bisa tetap Prima.
- Jangan terburu-buru dan usahakan selalu rileks
- Anda harus mengerjakan soal-soal yang mudah terlebih dahulu, hal tersebut bertujuan untuk menghemat waktu supaya tidak terbuang percuma
- Kerjakan dengan rasa percaya diri
- Selalu teliti dan juga bahwa jam tangan guna melihat waktu yang tersedia Untuk mengerjakan soal tes Psikotes.
- Usahakan untuk mengerjakan 1 soal dengan durasi waktu 1 menit supaya Anda dapat menyelesaikan seluruh soal dengan tepat waktu.
Demikianlah penjabaran singkat mengenai contoh soal cerita psikotes matematika yang bisa saya bahas pada ulasan kali ini. Intinya, soal cerita psikotes Matematika bukanlah soal yang sangat sulit untuk dikerjakan, justru sebaliknya cukup mudah untuk diselesaikan apabila kita bisa memahami maksud dari soal tersebut serta fokus dan teliti di dalam mengerjakannya. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk pengunjung sekalian. Terima kasih dan selamat beraktivitas.