Home / Wawancara / Pengalaman Wawancara Akhir Bank BRI
Pengalaman Wawancara Akhir Bank BRI

Pengalaman Wawancara Akhir Bank BRI

Berdasarkan informasi dari website, kurang lebih 130 pelamar yang masih tersisa untuk bisa mengikuti tes wawancara akhir Bank BRI. Tentunya, angka tersebut cukuplah fantastis apabila kita melihat jumlah peserta di kota lain yang jarang sekali menyentuh angka 100. Namun, setelah diusut ternyata dari pelamar untuk bagian itu hanyalah tersisa 3 orang saja, termasuk penulis. Tentunya, hal tersebut menjadikan penulis lebih semangat karena saingan nya cukuplah sedikit.

Pengalaman Wawancara Akhir Bank BRI

Pada saat itu adalah bertepatan di hari Selasa, saya berangkat dari rumah cukup pagi dan sampai di tempat pelaksanaan wawancara akhir Bank BRI kurang lebih pukul 7. Pada kegiatannya, bagian pelamar IT masuk di lantai 4 dan ternyata penulis mendapatkan nomor urutan terakhir. Waktu tunggu nya juga cukup lama, sekitar pukul 12.20 menulis baru dipanggil untuk masuk ke dalam ruang wawancara.

Berikut ini adalah pengalaman wawancara akhir Bank BRI yang merupakan pengalaman yang pernah penulis dapatkan.

Pewawancara 1 : silakan Anda Ceritakan tentang latar belakang keluarga anda, proyek IT yang sudah pernah anda garap dan tugas akhir Anda pada saat kuliah

Saya : “menjabarkan dengan cukup panjang dan lebar”. Intinya adalah sampaikan dengan sejujur-jujurnya jawaban atas pertanyaan di atas. Tidak usah mereka-reka hal-hal yang kurang baik.

Pewawancara 2 : berasal dari manakah informasi yang anda ketahui tentang lowongan IT di Bank BRI ini?

Saya : informasi ini saya peroleh dari teman, teman saya kebetulan bekerja sebagai auditor umum di bank BRI

Pewawancara 2 : Apakah yang anda ketahui tentang Bank BRI?

Saya : “jabarkan tentang Bank BRI setahu saya”. Cukup banyak yang saya sampaikan, yang penting bacalah dahulu berbagai macam hal tentang Bank BRI, salah satunya bisa merujuk ke website BRI. Pelajari bagian visi serta misi Annual Report Padang produk bank BRI serta berbagai macam hal yang berkaitan dengan Bank BRI.

Pewawancara 1 : apakah hobi anda

Saya : saya memiliki hobi bermain musik dan saya sering kali memegang alat musik gitar

Pewawancara 1 : Apakah anda dapat bernyanyi?

Saya : dapat, namun menyanyi bukanlah hobi saya

Pewawancara 1 : Apakah anda pernah mendapatkan juara? Lebih bagus mana antara suara kamu dengan suara Ariel?

Saya : Saya pernah memperoleh juara paduan suara dahulu pada saat duduk di Sekolah Menengah Pertama, memperoleh juara kedua tingkat kabupaten. Untuk masalah bagus tidaknya, tentunya lebih bagus suara Ariel. Apabila suara saya lebih bagus bisa dipastikan saya sekarang ini sudah menjadi Rival paling berat Ariel.

Pewawancara 1 : coba silahkan kamu menyanyi satu lagu saja, saya pengen mendengar suara nyanyian kamu?

Saya : serius ini pak?

Pewawancara 1 dan pewawancara 2 : Iya serius !!

Dan akhirnya, saya mencoba untuk bernyanyi 1 buah lagu

Saya : mohon maaf Pak, suara saya Fals, saya tidak pemanasan

Pewawancara 1 : he…. Nggak papa, suaranya tidak bagus. Sebab, Bank BRI tidaklah mencari penyanyi

Saya : Iya Pak

Pewawancara 2 : kembali ke topik, Apakah anda memahami apa itu IT?

Saya : “mencoba untuk menjelaskan tentang pertanyaan tersebut”. Tentunya sesuai dengan pengetahuan yang saya miliki. Apabila tidak terlalu mengerti, saya juga menyampaikan tidak begitu tahu.

Wawancara 1 : Terima kasih banyak telah berpartisipasi, berikutnya bagian PSDM yang nantinya akan membroadcast hasil wawancara. Silakan Anda Tunggu saja. Semoga saja bisa memperoleh yang terbaik.

Saya : Aamiin, terima kasih kembali

Pewawancara 2 : Iya Pak, pertanyaan yang pertama sejak mulai kapan Bank BRI terdapat audit it? Pertanyaan yang kedua Mengapa di luar sana tertulis Bank BRI, kenapa bukan BRI saja? Sebab BRI itu sendiri kan kepanjangan dari Bank Rakyat Indonesia. Apabila dituliskan Bank BRI, maka artinya adalah Bank Rakyat Indonesia. Kelihatannya cukup mubazir pemakaian kata bank sebanyak 2 kali?

Pewawancara 1 : Baiklah, saya akan menjawab pertanyaan yang pertama Dulu. Jawabannya adalah tahun 93.

Pewawancara 2 : untuk pertanyaan yang kedua………………….

Saya : Oh ternyata seperti itu. Terima kasih banyak atas Jawabannya. Semoga saja nanti saya dapat bergabung dengan BRI

Demikianlah uraian tentang pengalaman wawancara akhir Bank BRI yang pernah penulis ikuti dahulu kala yang mana pengalaman tersebut Semoga saja bisa menjadi gambaran bagi Anda yang sekarang ini hendak mengikuti pelaksanaan wawancara akhir di Bank BRI. Semoga saja, beragam pertanyaan yang ditanyakan pihak wawancara bisa anda jawab dengan sebaik-baiknya dan pada akhirnya Anda bisa diterima bekerja pada bank BRI. Terima kasih.

Tentang Admin

Penulis merupakan seorang pengajar di SMK sekaligus mendalami segala macam aspek Tes Psikotes. Dengan kemampuan yang dimilikinya, penulis sering diundang pada tes seleksi siswa maupun pegawai dan karyawan baru sebagai seorang Tester pada sesi Tes Psikotes untuk mengetahui kondisi psikotes dari masing-masing peserta tes. Berbekal dari sejumlah pengalaman, menulis ingin mencoba berbagi beragam hal tentang Tes Psikotes lewat artikel pada blog ini.

Check Also

Pertanyaan Yang Sulit Dijawab Ketika Wawancara Kerja

Beberapa Pertanyaan Yang Sulit Dijawab Ketika Wawancara Kerja

Untuk Anda yang baru saja menyelesaikan pendidikan di perguruan tinggi, pelaksanaan wawancara atau interview adalah ...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *